Pristine 8+ Jadikan Tubuh Lebih Sehat dan Seimbang Walau Aktivitas ‘Bejibun’ Seharian

| On
September 29, 2018


Pernah denger kata “bejibun”? Kedengeran lucu bin aneh bin gimana gitu ya. Hihii. Mungkin kalau yang tinggalnya di daerah Sunda atau di luar Jawa, kata ini terdengar asing.
Bejibun itu artinya banyak, rapat, padat. Biasanya banyak diucapkan oleh orang Betawi atau masyarakat yang tinggal di pinggiran Jakarta, seperti halnya di Depok, tempat saya tinggal.

Nah, udah paham kaan ya…

Sebagai perempuan dengan aktivitas yang bisa dibilang bejibun itu, saya sadar betul kalau tubuh ini pasti punya batas toleransi terhadap aktivitas. Apalagi, saat ini saya sudah punya dua anak yang lagi aktif-aktifnya, main terus kerjanya, kadang-kadang begadang pula. Huhu

Ada yang senasib nggak, Ibu-ibu? Mau ngeluh capek, tapi ini memang risiko yang harus kita tanggung, ahaha. Namanya juga konsekuensi menikah, lalu punya anak, menghadapi anak dengan segala tingkah lakunya, dan masih banyak lagi.

Hanin dan Haura sedang aktif-aktifnya bermain

Baca juga: Rasanya Punya Anak Sehat

Baca juga: Pengalaman Pertama Menyapih Anak Kedua

Apalagi, kalau ibu punya profesi lain selain mengurus keluarga. Misalnya, mungkin kesibukan sebagai mom work alias ibu bekerja seperti menjadi pegawai, mungkin juga blogger -profesi yang sekarang nggak bisa dipandang sebelah mata- atau mungkin seorang guru seperti saya ini.
Iya, saya ini seorang guru yang mengajar anak-anak SMK sejak pagi sampai siang. Ini sungguh membutuhkan energi dan kefokusan yang baik, supaya saat mengajar di kelas  badan tetap dalam kondisi seimbang,  fresh dan pengajaran nggak keluar pembahasan.


Menjadi mom work tantangannya memang luar biasa, selain dengan tantangan tugas di rumah sebagai ibu plus di kantor. Belum lagi kalau tempat bekerja harus ditempuh dalam waktu yang nggak sebentar alias jauh.

Namun, saya patut bersyukur, tempat kerja alias sekolah tempat bertugas terbilang nggak jauh, bisa ditempuh maksimal 45 menit bahkan bisa 30 menit saja untuk sampai di Parung. Tapi nih tapi, biarpun dekat, kondisi di jalan raya itu luar biasa penuh ujian, loh. Ujian kesehatan, tepatnya!

Ya, gimana nggak diuji kesehatan, Parung itu wilayah segitiga emas yang jalurnya dilewati oleh kendaraan-kendaraan besar, seperti truk roda 6, mobil tronton pengangkut bata atau kayu, dan mobil besar lain dari dan ke Tangerang, Bogor dan Depok.
So, tingkat polusi di Parung sekarang menurut yang saya rasa semakin parah dibanding saat saya masih sekolah SMA 12 tahun yang lalu diperparah dengan semakin nggak sedikit orang yang merokok sembarangan, bahkan di dalam transportasi publik atau fasilitas umum sekalipun. Jadi kalau sekarang pergi kemana-mana nggak pakai masker atau men-tamengi tubuh lebih serius, berabe euy!


Selain polusi jahat di jalan buat mom work yang bisa dan kapan saja bikin tubuh tumbang itu,  biasanya ada beberapa hal yang menurut saya sering luput dan bikin kaum perempuan jauh dari yang namanya hidup seimbang, seperti:

Pola makan dan jenis makanan yang ‘ngasal’
Pola makan yang kadang ngasal alias makan kapan saja ketika lapar sudah nggak bisa ditoleransi, karena sibuk dengan kerjaan pasti sering menunda waktu makan. Ditambah dengan asupan makanan yang juga ngasal, misal sering makan gorengan atau hobi makan junk food. Atau suka sekali makan makanan asam, pedas, atau terlalu manis, termasuk juga minuman. Belum lagi perempuan kan identik dengan “makan terus tapi cita-cita badan kurus”. Hahaha, yang ada sih seringan bablas, ya?


Sering begadang
Nah, saya yakin para ibu pasti nggak asing sama begadang, apalagi ditambah ibu juga bekerja. Biasanya harus nunggu anak-anak tidur, baru deh bisa menyelesaikan PR-PR. Mengerjakan PR saat anak masih melek itu ibarat membuka lahan “pertarungan” alias ujung-ujungnya berebut laptop, buku, alat tulis dll karena anak-anak excited dengan barang-barang yang ada di sekitar ibunya dan akhirnya PR jadi terbengkalai, mau nggak mau dikerjakan di waktu yang seharusnya digunakan untuk istirahat.

Kurang gerak/olahraga
Nah, ini gimana mau olahraga, weekday digunakan untuk kerja, maunya weekend istirahat dan leha-leha dong, dipakai buat jogging atau olahraga lain itu kok rasanya malas ya. Jadilah, tubuh semakin manja dan malas dipakai buat gerak. Sedangkan, di kantor banyakan duduk

Jauh dari Tuhan
Loh? Apa kaitannya dengan live balance of human, deh?

Eits, jangan salah bro and sist sekalian, ternyata jauh dari Tuhan, dari Allah SWT. (khususnya bagi seorang muslim) itu ternyata bikin hidup seseorang jauh dari seimbang. Pasalnya, ini berkaitan tentu saja dengan kondisi ruhiyah atau kejiwaan seseorang. Jadi, ibadah wajib seperti sholat punya efek kepada kesehatan jiwa, ditambah lagi dengan tilawah Qur’an, dzikir, shodaqoh, dll.

Jarang minum
Permasalahan jarang minum ini lumrah banget di kalangan masyarakat, ya nggak? Minum air putih alias air mineral, ada sebagian orang yang merasa mual, enek, kalau minumnya nggak ada rasa. Ada pula yang karena padatnya jadwal kegiatan seharian, maka lupa minum. Minum air pagi, lalu 2-3 jam bahkan baru minum lagi siang hari, ini ada loh seperti teman saya. Padahal, efeknya nggak bagus buat kesehatan  organ ginjal kita.

Bisa dibayangkan, kegiatan seorang ibu yang bejibun itu kalau nggak diimbangi dengan gaya hidup seimbang bakal bikin tubuh jadi sering sakit-sakitan apalagi kalau kebiasaan-kebiasaan yang tadi saya sebutkan melekat di diri kita. Wow, kira-kira 5-10 tahun lagi seperti apa kualitas hidup kita ya?


Sesungguhnya nih sesungguhnya... Poin-poin yang saya tuliskan itu simpel tapi karena menjadi sesuatu yang rutin maka lama-kelamaan berdampak negatif buat tubuh. Apalagi kebiasaan kita yang masih sangat sulit dihindari yaitu makan gorengan. Jujur, saya masih sulit buat nggak makan gorengan. Muehehehe

Nggak tahu kenapa, kalau lagi hectic dengan padatnya kegiatan dan nggak sempat makan, ya yang paling simpel dan enak rasanya itu makan gorengn. Hohoho, tapi sadar diri juga kalau bakal ada dampak buruk sering makan makanan yang satu itu.

Apalagi buat kesehatan organ tubuh tertentu, seperti jantung, ginjal, liver dan paru-paru. Sedangkan, organ tubuh kita bekerja pada kondisi pH yang berbeda-beda, sehingga sudah seharusnya memastikan supaya asupan yang kita makan ini dalam keadaan pH baik untuk tubuh.

Apa itu pH? Jadi, pH adalah satuan yang digunakan untuk mengetahui sifat asam atau basa suatu makanan atau minuman.

Makan gorengan, junk food dan makanan bersifat asam lainnya justru bikin pH tubuh kita juga asam. kondisi pH asam ini mengakibatkan kondisi tubuh yang kurang sehat, menimbulkan emosi negatif, stress dan terjadi penuaan. Kondisi pH asam ini akan mendorong seseorang menuju fase asidosis (terlalu asam) dan gejala yang umum yang dirasakannya,  yaitu:
  1. Mual dan muntah
  2. Kebingungan
  3. Sakit kepala
  4. Sulit bernafas (nafas pendek dan cepat)
  5. Sangat mudah lelah
  6. Sakit kuning
  7. Peningkatan denyut jantung
  8. Nafsu makan berkurang
  9. Nafas berbau khas asam buah-buahan, menandakan terjadinya ketoasidosis
  10. Mudah mengantuk

Sebaliknya, jika tubuh terlalu basa (alkalosis) juga bisa menyebabkan masalah, seperti mudah mual, kram dan nyeri otot, otot kedutan, tangan tremor, pingsan, serta sensasi mati rasa di sekitar wajah, tangan dan kaki.

Penyebab tubuh terlalu basa juga bervariasi. Umumnya peningkatan kadar basa tubuh ini disebabkan oleh beberapa kondisi kesehatan, misalnya demam, hiperventilasi, kekurangan oksigen, penyakit ginjal, dll. Kondisi ini juga bisa timbul sebagai efek samping penggunaan obat-obat tertentu, misalnya obat pencahar, keracunan salisilat, obat diuretik, hingga efek samping konsumsi alkohol berlebihan.

Lalu, bagaimana agar pH tubuh kita nggak kacau?

Cara paling utama untuk menjaga pH tubuh kita dalam kondisi seimbang yaitu dengan menjaga kesehatan organ paru dan ginjal, caranya yaitu:
  1. Tidak mengkonsumsi alkohol
  2. Gunakan obat sesuai aturan
  3. Hindari/berhenti merokok
  4. Menjaga berat badan ideal
  5. Cukupi kebutuhan cairan
  6. Jaga pola makan tetap sehat, dengan memperbanyak konsumsi sumber pangan buah dan sayuran, seperti wortel, susu, pisang, kacang-kacangan dan sayuran hijau. 


Seperti yang sebelumnya sudah saya sebutkan, salah satu kebiasaan  kita yang sering terlupa dan masih dianggap sepele yaitu JARANG MINUM. Padahal menjaga cairan tubuh agar tetap cukup itu penting supaya tubuh kita bisa melakukan metabolisme nya dengan baik.

Ya, salah satunya efek yang bisa kita rasakan kalau tubuh lagi “unfeel better” itu sering capek, mudah emosian alias marah-marah yang kalau kata anak zaman now itu baper coy, dan merasa umur masih muda tapi kok kelihatan tua. Hihihi

Atau pernah nggak Kamu merasakan pinggang belakang sakit? Nah, itu ginjal sedang memberikan sinyal kalau dia lagi nggak baik-baik aja, loh. Ibu mertua saya pernah mengalami ini dan dokter menyarankan salah satunya harus perbanyak lagi asupan cairan atau mesti rajin minum.

Sebab, air adalah unsur terbesar dalam tubuh manusia dan pada orang dewasa dibutuhkan 60-65% kadar air sehingga tubuh tetap dapat menjalankan fungsinya dengan baik.

Kamu bisa bayangkan, setiap hari kita berjibaku dengan kegiatan dan seiring waktu tubuh kita akan kehilangan cairan yang dikeluarkan melalui keringat, urine, dalam proses pernapasan dan pencernaan, dan proses metabolisme tubuh lain yang tentu saja itu membuat tubuh bisa saja dehidrasi jika dibiarkan haus.


Hidup Lebih Sehat dengan Pristine 8+


Bagi sebagian orang mendengar kata “Pristine 8+” mungkin terasa asing. Awalnya saya pun demikian, sebelum tahu manfaat hebat dari si air mineral yang bisa menetralkan kondisi asam tubuh ini, rasanya nggak pernah dengar. Tapi, setelah tahu saya nggak ragu buat mencoba produk ini.



Pristine 8+ merupakan air mineral yang diproses dengan teknologi ionisasi dari Jepang sehingga menghasilkan air dengan pH>8 yang bersifat basa, sehingga bermanfaat untuk kesehatan. Selain bersifat basa, molekul air Pristine 8+ yang sangat kecil (mikro)  mudah diserap tubuh dan membantu menetralisir asam dalam tubuh. Itulah yang membedakan Pristine 8+ dengan air mineral biasa lainnya.

Karena kandungan pH Pristine adalah 8  (range nilai 8,4 - 8,5) maka itu membantu menetralisir asam dalam tubuh sehingga membantu tubuh menjadi netral/seimbang dari kejahatan polusi dan pola makan/minum yang nggak sehat yang bikin tubuh kita jadi mudah lelah dan sakit.

Keterangan kadar pH Pristine 8+

Sekarang memang sudah menjamur air dengan teknologi ionisasi, dan kita nggak asing lagi. Namun, yang membedakan Pristine 8+ dengan air mineral lain adalah teknologi yang digunakan yaitu dengan mesin ionisasi nomor 1 di Jepang bernama Nihon Trim Jepang.

Kemasan Pristine 8+

Salah satu yang saya suka dari air ini adalah kemasannya. Unch banget kalau kata anak zaman now. Warna botol yang bening dipadu dengan warna turquoise atau hijau toska muda di bagian tutup botolnya. Bikin segerrrrr pas lihat, apalagi pas dibawa-bawa bisa matching dengan outfit today gitu, hehehe.

Warna Pristine 8+ senada dengan outfit yang saya gunakan


Kemasan Pristine 8+ yang saya coba ini adalah ukuran 400 ml. Jadi, kemasannya mudah banget di bawa kemana-mana, muat di tas, dan sebagai pengendara motor pas haus saya bisa langsung minum Pristine 8+ sebab bisa banget di simpan di boks depan motor. Tapi, bagi teman-teman yang mau dengan ukuran lebih besar juga ada kok, ukuran 600 ml, 150 ml, dan ukuran galon.

Pristine 8+ muat di letakan di boks motor, jadi mudah dibbawa kemana pun

Karena kandungan dan manfaatnya, saya nggak ragu buat stok Pristine 8+ di rumah, Alhamdulillah Bapak Suami yang jadi sponsornya. Dan saya paling suka minum dalam keadaan dingin, tambah seger.

Stok Pristine 8+  siap minum di kulkas

Pristine 8+ ini aman diminum buat semua kalangan, termasuk ibu hamil dan ibu menyusui, orang yang punya penyakit mag. Bahkan, aman juga kalau buat bantuan minum obat ya, nggak akan berpengaruh pada  kinerja obat.

Adanya Pristine 8+ ini buat saya membantu banget biar kondisi tetap seimbang, apalagi pas padatnya jadwal mengajar di sekolah, saya mesti banget banyak minum biar nggak oleng. Hahaha

Disela aktivitas mengajar, minum Pristine 8+ supaya kondisi tetap baik dan seimbang


Pristine 8+ jadi teman sehari-hari ketika haus, termasuk saat membaca buku


Sewaktu ke Surabaya lalu pun, saya bawa dong Pristine 8+ biar kondisi tubuh juga bisa dinetralisir, karena lagi dalam perjalanan jauh begini, kondisi sekitar transportasi dan lokasi kota nggak menjamin sehat, makanan juga hanya bisa beli makan dengan pilihan yang ada di sekitar selama perjalanan.


Pristine 8+ di bawa saat perjalanan ke Surabaya


Minum Pristine 8+ saat di perjalanan kereta menuju Surabaya, kondisi tetap terasa baik dan sehat, karena kandungan pH Pristine 8+ bantu menetralkan asam di dalam tubuh


Jika Kamu penasaran dan mau coba Pristine 8+, bisa dibeli di minimarket terdekat dengan range harga Rp 3.400 -  Rp 3.700, udah ready setahu saya karena saya biasa beli di minimarket.

Dan kalau mau tahu info produk ini lebih jauh, bisa telusuri di media sosial Pristine 8+:
Instagram: @pristine8
Fan Page: Pristine 8+
Situs Web: www(dot)pristine8(dot)com


Yuk, jadikan gaya hidup lebih sehat dengan konsisten minum air mineral dengan pH baik untuk tubuh, agar gerak aktifmu terus gerak tak terganggu.




Teman-teman, sudah pernah konsumsi Pristine 8+? Share pengalaman nya, yuk!


17 komentar on "Pristine 8+ Jadikan Tubuh Lebih Sehat dan Seimbang Walau Aktivitas ‘Bejibun’ Seharian"
  1. Aduh tajur halang lg panas pisan, enak banget minum pristine yang diambil dari dalem kulkas, dinginnn segerrrr

    BalasHapus
  2. Kurang minum air putih memang ada efek negatifnya loh. Makanya, aku minimal minum 2 liter per hari. Dan Pristine ini jadi andalan. Selain botolnya langsing, jadi lebih ringkes. Dan kandungan mineralnya bagus untuk tubuh yaaa

    BalasHapus
  3. DUlu aku anggap gaya hidup sehat tuh hanya sekedar tren saja. Tapi sekarang tuh ngerasa penting banget untuk selalu jaga gaya hidup. Aku suka banget Pristine ini mba. Segar banget dan menyehatkan

    BalasHapus
  4. Sebagai sesama yang aktivitasnya bejibun, aku juga perlu minum Pristine 8+ biar seimbang..

    BalasHapus
  5. Bener mba amel selalu penuhi kbutuhan air ya jgn sampai kekurangan meskipun bnyk kerjaan

    BalasHapus
  6. Toss dulu yuks! 😊 aa aku suka mimi.Pristine 8+ juga. Bentuk botol plastiknya yang langsing menjadi penyemangatku untuk lbh langsing lg hahaha. Aku suka bawa di tas buat bepergian atau abis berenang kan butuh minum tuh. Menyehatkan banget ya menetralkan 😊

    BalasHapus
  7. Menurutku fresh banget badan kalau minum prestine 8+, waktu awal hamil mual kenana-mana sangu Pristine 8+

    BalasHapus
  8. ketika cuaca lagi panas-panasnya seperti ini paling pas minum dengan keadaan dingin, nyees banget mba.

    BalasHapus
  9. Aku termasuk yg masih belum seimbang karena masih lebih suka minum air teh manis dibanding minum air putih seperti Pristine ini, padahal manfaatnya banyak banget ya, terimakasih udah diingetin

    BalasHapus
  10. Tubuh kita perlu bgt nih airminum yg bkn hny mampu mengganti cairan tp dapat menyeimbangkan tubuh dari asam berlebih. Air minum alkali dg ph tinggi spt Pristine inilah yg kita perlukan.

    BalasHapus
  11. Tipnya keren banget. Sepakat mbak tentang dekat dengan Tuhan, karena dengan mengingat Allah, hati menjadi tenang

    BalasHapus
  12. Aku berasa segar kalau abis minum pristine. Apalagi kalau badan lagi capek banget abis produksi gyoza. Langsung cessss rasanya

    BalasHapus
  13. Mesti waspada banget itu mbak kalau polusinya udah meningkat, jgn sampai kita sakit. Dan minum pristine emang menjadi pilihan yg tepat ya

    BalasHapus
  14. Ciyeeee yang aktivitasnya bejibun xixixi ^_^v
    Eh aku dulu jg suka Pristine krn kemasannya yg lucu. Begitu tau manfaat Pristine jg bavgus makin sering konsumsi deh :D

    BalasHapus
  15. Belum pernah nyoba nih. Terimakasih info nya. Nanti nyari ah di supermarket

    BalasHapus
  16. Manfaat air putih terutama air alkali kemasan Pristine 8+ yaitu mampu mengusir racun dalam tubuh

    BalasHapus
  17. di era yang baru banyak sekali orang yang menyukai minuman berwarna , nah disini saya sangat merekomendasikan minuman pristine alkaline water , karena produk pristine yang sangat bermanfaat.

    Jangan lupa kunjungi situs webite kami :
    https://yorcandy.blogspot.com/2020/10/pristine-8-pristine-8-berada-di-bawah.html

    BalasHapus